Minat Berwirausaha di Kalangan Gen Z: antara Ambisi Pribadi dan Tantangan Risiko

Authors

  • Puspita Eka Tri Lestari Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta , Indonesia
  • Diah Pranitasari Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta , Indonesia
  • Dodi Prastuti Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta , Indonesia
  • Pristina Hermastuti Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta , Indonesia
  • Enung Siti Saodah Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta , Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jptam.v9i2.27979

Keywords:

Generasi Z, Keberhasilan Diri, Toleransi Akan Risiko, Kebebasan dalam Bekerja dan Minat Berwirausaha

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Keberhasilan Diri, Toleransi Akan Risiko, Kebebasan Dalam Bekerja terhadap Minat Berwirausaha pada Generasi Z di kota Jakarta Utara Kecamatan Koja. Metode Analisis data yang digunakan adalah uji koefisien korelasi dan koefisien determinasi yang telah diuji validitas dan reliabilitas serta uji hipotesis yaitu uji t dengan bantuan perangkat lunak SPSS. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 132 sampel dengan Teknik pengambilan sampel yaitu menggunakan Teknik Convenience Sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil Penelitian menunjukan bahwa keberhasilan diri berpengaruh terhadap Minat Berwirausaha, Toleransi Akan Risiko tidak berpengaruh terhadap Minat Berwirausaha, Kebebasan Dalam Bekerja berpengaruh terhadap Minat Berwirausaha Pada Generasi Z di Kota Jakarta Utara Kecamatan Koja

Downloads

Published

09-06-2025

How to Cite

Lestari, P. E. T., Pranitasari, D., Prastuti, D., Hermastuti, P., & Saodah, E. S. (2025). Minat Berwirausaha di Kalangan Gen Z: antara Ambisi Pribadi dan Tantangan Risiko. Jurnal Pendidikan Tambusai, 9(2), 15423–15432. https://doi.org/10.31004/jptam.v9i2.27979

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check